Dana Syariah Bank Indonesia Apresiasi Danasyariah di Ajang Jakreatifest 2024
10
Jun

Bank Indonesia Apresiasi Danasyariah di Ajang Jakreatifest 2024

Jakarta,  Bank Indonesia Provinsi DKI Jakarta memberikan apresiasi kepada Danasyariah dalam acara penutupan Jakreatifest 2024 yang berlangsung di Grand Atrium Mal Kota Kasablanka. Penghargaan ini diberikan atas kontribusi dan dukungan aktif Danasyariah dalam serangkaian acara yang diselenggarakan oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) DKI Jakarta, khususnya dalam agenda business matching pembiayaan UMKM. Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Direktur Utama Danasyariah, Bapak Taufiq Aljufri.

Jakreatifest 2024, yang diadakan dari tanggal 6 hingga 9 Juni 2024 ini, merupakan hasil kolaborasi antara KPw BI Provinsi DKI Jakarta dengan berbagai pemangku kepentingan terkait. Acara ini juga bertepatan dengan perayaan HUT DKI Jakarta ke-497 dan pembukaan Jakarta Great Sale.

Tiga program unggulan Jakreatifest tahun ini adalah peningkatan kapasitas pemasaran dan pembiayaan, digitalisasi sistem pembayaran, serta dukungan stabilitas harga pangan. Selain itu, Jakreatifest 2024 juga menampilkan berbagai kegiatan seperti pameran produk UMKM Ekspor, Festival Kopi Nusantara, dan Festival Produk Bahan Pangan Olahan. Tidak hanya itu, terdapat juga booth layanan edukasi, sertifikasi halal, penukaran uang, dan Identitas Kependudukan Digital (IKD).

Dengan apresiasi ini, diharapkan dapat menjadi motivasi bagi Danasyariah untuk terus berkolaborasi dengan berbagai pihak dari pemangku kepentingan, hingga pada gilirannya dapat turut memberikan kontribusi positif bagi pertumbuhan ekonomi di Indonesia.


Other News

Additional information that matches your search

Dana Syariah Danasyariah Supports the 2nd Regional Conference (Musda II) of Himperra DKI Jakarta
21
Apr

Danasyariah Supports the 2nd Regional Conference (Musda II) of Himperra DKI Jakarta

Jakarta – The Regional Board (DPD) of the Association of Settlement and Housing Developers (Himperra) DKI Jakarta successfully held its 2nd Regional Conference (Musda II) at RA Suites Simatupang Hotel, South Jakarta, on Wednesday (April 17..

Learn More >
Dana Syariah Danasyariah and BPRS PNM Mentari Officially Establish Strategic Partnership
14
Apr

Danasyariah and BPRS PNM Mentari Officially Establish Strategic Partnership

anasyariah and BPRS PNM Mentari Officially Establish Strategic Partnership Jakarta, PT Dana Syariah Indonesia (Dana Syariah) has officially entered into a strategic partnership with PT Bank Perekonomian Rakyat Syariah (BPRS) PNM Mentari through the ..

Learn More >
Dana Syariah Happy Eid al-Fitr 1446 H
08
Apr

Happy Eid al-Fitr 1446 H

Taqabbalallahu minna wa minkum, ja’alanallahu minal ‘aidin wal faizin.With great joy, we at Danasyariah wish a Happy Eid al-Fitr to all #TemanSyariah. May this blessed month bring peace, happiness, and prosperity to all of us.  We a..

Learn More >

Looking for more details?

Please contact us via WhatsApp or visit our office

Office Location and Directions WhatsApp
Our Official Media Partners

Registered and supervised by :